Minggu, 30 April 2023 20:48

PPP Akan Ajak Partai Golkar dan PAN Dukung Ganjar sebagai Capres

Reporter : Bubun Munawar

Limawaktu.id,- Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan Mardiono mengatakan bergabungnya partau  berlambang Ka’bah untuk mendukung Ganjar Pranowo sebagai Bakal Calon Presiden bersama PDIP tak membuat Koalisi Indonesia Bersatu (KIB)  bubar, namun pihaknya akan berusaha untuk mengajak Partai Golkar dan Partai Amanat Nasional untuk bersama-sama mendukung Ganjar Pranowo. Hal itu disampaikannya saat bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri, pada Minggu (30/4/2023).

Menurut Mardiono, Pihaknya telah menyampaikan hasil Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PPP yang memutuskan mendukung PDIP untuk mencalonkan Ganjar sebagai bakal calon presiden.

“Saya sudah menyampaikan hal itu kepada KIB yakni Partai Golkar dan PAN terkait dukungan ini,” jelasnya.

Dikatakannya, dalam KIB tak ada intervensi kepada internal partai masing-masing untuk menentukan pilihannya dalam dukungan Capres. Bahkan dirinya akan mengajak Partai Golkar dan PAN untuk bersama-sama PDIP mendukung Ganjar.

“Keputusan yang diambil PPP ini tak membuat KIB bubar, malahan saya sebagai Ketua Umum PPP akan mengajak Golkar dan PAN untuk ikut mendukung Ganjar,” katanya.

Dia menjelaskan, jika ajakan PPP itu membuat Golkar dan PAN bergabung dengan PDIP maka hal itu merupakan KIB plus, tetapi jika mereka punya pilihan lain, hal itu merupakan sebuah keniscayaan dalam perpolitikan nasional.

 

Baca Lainnya