Senin, 21 Juni 2021 15:43

Ngatiyana Harapkan ASN Berorientasi Mengabdi Pada Masyarakat

Penulis : Lizikri Damar Tanjung Novela Andelin

Limawaktu.id –Dalam rangka hari jadi Cimahi sebagai kota yang memiliki otonomi pemerintahan sejak 21 Juni 2001, tepat 20 tahun lamanya, Plt. Walikota Cimahi Ngatiyana mengharapkan segenap Aparatur Sipil Negara (ASN) Kota Cimahi berorientasi mengabdi pada masyarakat Cimahi.

Hal itu ia sampaikan pada awak media usai sidang paripurna DPRD Kota Cimahi memperingati HUT Kota Cimahi ke-20, Senin (21/6/2021) pagi tadi. Dalam keterangannya, dirinya mengharapkan adanya perubahan pemikiran dan karakter yang bisa membawa Cimahi lebih baik lagi ke depannya.

“Kami harapkan, kami beserta para ASN di Kota Cimahi bersama-sama berorientasi pada pengabdian kepada masyarakat,” katanya.

Ngatiyana mengatakan, orientasi pengabdian ini diharapkan dapat menjawab semua tantangan yang ada di tengah-tengah masyarakat.

Di samping itu, ia juga berharap peringatan dua dekade ini menjadi momentum untuk segera melaksanakan pembangunan-pembangunan yang akan datang di tahun ini, meskipun saat ini pandemi masih melanda.

“Pandemi ini tidak sampai menyurutkan atau mengurangi semangat para ASN untuk mengabdi kepada masyarakat Kota Cimahi,” pungkasnya.

Baca Lainnya

Topik Populer

Berita Populer