Limawaktu.id, Kota Cimahi – Pengurus DPC PDI Perjuangan , kader dan para tokoh partai di Kota Cimahi menunjukkan kesetiaannya kepada Megawati untuk kembali memimpin partai berlambang banteng bermoncong putih pada Kongres PDIP yang akan datang.
Loyalitas pengurus dan kader PDIP Kota Cimahi tersebut ditunjukan dengan melakukan cap jempol darah seluruh kader, yang berlangsung saat Peringatan HUT ke-52 PDI Perjuangan, di Kantor DPC PDIP Kota Cimahi, Jum’at (10/1/2025).
"Selain menyaksikan pidato ibu ketua umum, kami juga melakukan pemotongan tumpeng dan melakukan cap jempol darah seluruh kader sebagai bentuk loyalitas dan soliditas seluruh kader yang tegak lurus bersama ibu ketua umum serta mendukung ibu Megawati Soekarnoputri kembali menjadi ketua umum PDI Perjuangan di kongres nanti," terang Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Cimahi Agung Yudaswara.
Menurut Agung dirinya bersama seluruh jajaran pengurus, kader dan tokoh partai melaksanakan perayaan HUT PDI Perjuangan ke 52 di Kantor DPC Kota Cimahi. Kegiatan ini dilakukan secara hybrid daring dengan menyaksikan kegiatan perayaan HUT PDI Perjuangan di Sekolah Partai Lenteng agung Jakarta dengan agenda tunggal mendengarkan pidato politik Ibu Ketua Umum Megawati Sukarno Putri.
“Hadir pula tokoh partai dan Calon Wakil Walikota yang diusung PDIP Kota Cimahi, H A Mulyana yang juga memberikan cap jempol darah untuk mendukung Megawati kembali menjadi Ketua Umum PDIP,” kata Agung.
Agung Berharap, di HUT Partai ini seluruh kader solid dan kompak serta mempersiapkan kembali untuk berkontestasi di pemilu 2029 dengan harapan bisa jadi pemenang di Kota Cimahi. Terkait hasil pilkada di Kota Cimahi PDIP Kota Cimahi menerima dan merupakan takdir dengan hasil maksimal.
“Kepada pasangan yang terpilih kami akan berkonsolidasi terlebih dahulu apakah menjadi mitra kritis atau mitra pendukung tapi intinya akan mendukung program jika untuk kebaikan warga Kota Cimahi karena membangun Cimahi itu perlu kebersamaan seluruh pihak,” harapnya.
Sementara itu, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyampaikan pidato dalam perayaan HUT ke-52 PDIP di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta, Jumat (10/1/2025). Megawati dalam pidatonya mengatakan hari ulang tahun (HUT) ke-52 PDIP terasa spesial. Sebab, Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) resmi mencabut Ketetapan (TAP) MPRS Nomor XXXIII/MPRS/1967 tentang Pencabutan Kekuasaan Negara dari Presiden Soekarno.
“ Pencabutan TAP MPR itu menandakan Bung Karno tidak terbukti berkhianat dan mendukung pemberontakan G30S/PKI. Selain itu, Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri juga memberikan ucapan terima kasih kepada Presiden Prabowo Subianto karena sudah menindaklanjuti pencabutan Tap MPR 33 Tahun 1967.