Limawaktu.id,- Ikatan jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) cimahi dan Kabupaten Bandung Barat (kbb) siap eksis. Pasalnya, kumpulan para pewarta televisi di dua wilayah tersebut kini tengah merancang organisasi tersebut.
Bahkan, rencananya, dalam waktu dekat, para pewarta televisi Cimai dan KBB akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) untuk merumuskan struktur kepengurusan.
Hal itu terungkap usai pembahasan yang dilaksanakan di Sekretariat Wartawan di Pendopo DPRD Kota Cimahi, Jalan Djulaeha Karmita, Rabu (2/5/2018).
Edwan Hadnansyah, salah seorang pewarta televisi nasional menjelaskan, alasan dibentuknya IJTI Cimahi dan KBB karena memiliki potensi dari segi wilayah maupun SDM untuk menopang organisasi IJTI Jawa barat.
"Karena Cimahi dan Bandung Barat itu memiliki potensi dari segi wilayah dan Sumber Daya Manusia (SDM)," katanya usai rapat.
Harapannya, kata dia, dengan dibentuknya IJTI Cimahi dan KBB ini bisa mewadahi aspirasi para wartawan televisi, khususnya yang bertugas di Cimahi dan KBB.
"Iya tentunya juga diharapkan bisa bermanfaat bagi orang banyak," pungkasnya.