Rabu, 29 September 2021 6:14

Manfaat Rumah yang Dipenuhi Dzikir Kepada Allah

Penulis : Isnur
Dzikrullah
Dzikrullah [Istimewa]

rumah yang di dalamnya senantiasa dihidupkan dengan dzikrullah ibarat rumah yang hidup. Apa maksud rumah yang hidup? 

Rumah adalah tempat keluarga bernaung, beraktivitas, bercengkrama dan beristirahat. Namun semua kegiatan di dalam rumah akan menjadi terasa hidup jika di dalamnya terdapat dzikrullah, menjadi tempat menyebut dan mengingat Allah. 

Dzikir asal kata  dzakara, yadzkuru, dzukr/dzikr yang artinya merupakan perbuatan dengan lisan (menyebut, menuturkan, mengatakan) dan dengan hati (mengingat dan menyebut).

Rumah sebagai Tempat Dzikrullah artinya tempat mengingat dan menyebut Allah. Seperti sabda Rasulullah SAW. 

َمثل البيت الذي يذكرالله فيه والبيت الذي لايذكرالله فيه مثل الحي والميت

“Perempumaan rumah yang didalamnya ada dzikrullah, dan rumah yang tidak ada dzikrullah didalamnya adalah (laksana) perumpamaan antara orang yang hidup dengan yang mati.” (HR. Muslim dari abu musa radhiallahu’anhu 1/539) 

Terasa benar jika rumah yang hidup dzikir dengan menyebut dan mengingat Allah. Segala aktivitas di dalamnya akan terasa berfaedah dan senantiasa berada dalam bimbingan Allah.  

Menghidupkan dzikrullah di dalam rumah menjadikan rumah selalu dibacakan alquran, taklim atau belajar mengajar, dan orang di dalamnya tak lepas mengamalkan adab dan sunnah Rasulullah. 

1. Mendapat Perlindungan Allah 

Rumah yang dipenuhi dzikir kepada Allah akan mendapat perlindungan dari Allah. Seperti dalam hadist Nabi SAW, diriwayatian dari Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu disebutkan bahwa barangsiapa yang mengucapkan dzikir ini di sore hari sebanyak tiga kali, maka ia tidak akan mendapat bahaya racun di malam tersebut. (HR. Ahmad 2/290).

 

2. Keberkahan Rezeki

Fadhilah berdzikir salah satunya membuka keberkahan rezeki. Ini membuat segala urusan dunia dan akhirat terasa lancar dan mudah dilalui. Saat berdzikir, Anda akan merasa selalu bersyukur dengan segala apa yang telah dimiliki. Ini membuat hati selalu merasa cukup dan jauh dari perasaan tamak dan serakah.

 

3. Dipenuhi ketenangan 

Manfaat berdzikir bisa membuat seluruh penghuni rumah akan diliputi ketenangan. Orang muslim yang mengucap dan mengingat Allah SWT, hati akan selalu merasa tenang dan damai. Ini sesuai dengan ayat Al Quran yang berbunyi:

“…Ingatlah, hanya dengan mengingati Allah-lah hati menjadi tenang.” (QS. Ar-Ra’d: 28).

 

4. Diampuni dari Dosa

Rumah yang penghuninya selalu berdzikir akan dihindarikan dari dosa. Dosa itulah uang mengantarkan kepada siksa Allah. Manfaat berdzikir akan Allah hapuskan segala kesalahan dan dosa, sehingga jauh dari siksaNya. 

Muadz bin Jabal R.A berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda, ''Anak Adam tidak pernah melakukan perbuatan yang membawa jaminan keselamatan kepadanya, dari hukuman Allah lebih dari mengingat Allah SWT,'' (Shahih Al-Jaami 5633).

Marilah hidupkan seluruh penghuni rumah kita dengan dzikir kepada Allah dan senantiasa lisannya basah dengan sholawat kepada Rasulullah SAW. Wallahualam. 

 

 

 

Baca Lainnya

Topik Populer

Berita Populer