Limawaktu.id,- Penyerapan aspirasi mulai dilakukan Calon Bupati Bandung Barat nomor urut satu, Elin Suharliah Abubakar.
Calon yang diusung PDIP, PKB dan PPP berkesempatan mengunjungi sekretariat perguruan pencak silat Gadjah Putih di Kampung Cilumber, Desa Cibogo, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, kemarin (20/2/2018).
Elin, yang dipasangkan dengan calon Wakil Bupati Maman S Sunjaya itu menyatakan akan memberikan perhatian lebih kepada seniman dan budayawan di Bandung Barat. Sebab selama ini ruang berekspresi baik berupa tempat atau kegiatan berkesenian masih belum terperhatikan dengan baik.
"Potensi kesenian dan budaya di kbb sangat banyak, untuk itu saya ingin memperhatikan mereka dengan akan membuat gedung kesenian sebagai wadah mereka berekspresi," tutur Elin disela-sela kampanye.
Dia menyebutkan, kesenian tradisional yang banyak terdapat di Bandung Barat seperti pencak silat, sisingaan, kuda lumping, dan sasapian. Kemudian ada juga Festival Cihideung, Festival Perang Tomat, dan festival kesenian lainnya yang akan lebih berkembang jika diperhatikan. Bahkan bisa jadi ikon yang mampu menyerap kunjungan wisatawan ke KBB.
"Potensinya sudah ada, tinggal dikembangkan melalui sinkronisasi dengan agenda di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata agar lebih terkonsep," ucapnya.
Dirinya pun berjanji akan memberikan bantuan fasilitas kesenian, karena ketika turun ke masyarakat banyak yang meminta fasilitas tersebut. Seperti goong, kendang, kecapi, dan alat-alat kesenian tradisional lainnya.
"Banyak aspirasi yang masuk, tentu saya berusaha untuk memenuhinya walaupun pastinya harus bertahap," pungkasnya.