Sabtu, 29 Mei 2021 10:05

RK Dorong Gapensi Bersinergi dalam Pembangunan Jangka Panjang

Penulis : Lizikri Damar Tanjung Novela Andelin

Limawaktu.id – Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil meminta Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Jawa Barat untuk bisa bersinergi dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Jabar terkait proyek pembangunan di wilayah Jabar.

Pria yang akrab disapa Kang Emil itu juga mengatakan, pembangunan proyek yang dilakukan jasa konstruksi harus mengadopsi teknologi terkini agar tidak tertinggal dengan negara lain.

“Kualitas harus dinaikkan, ilmu teknologi jangan begitu-begitu saja. Karena dunia sudah lari, masa kita jalan di tempat,” katanya seusai membuka Musyawarah Daerah Gapensi Jawa Barat XIII di Hotel Grand Preanger, Bandung, Jumat (28/5/2021) malam.

Ia berharap, kepengurusan Gapensi Jabar yang baru di bawah pimpinan Susilo Wibowo dapat bersinergi dengan baik, terutama terkait pembangunan Kawasan Peruntukan Industri di wilayah metropolitan rebana (Cirebon-Subang-Majalengka) yang merupakan proyek jangka panjang.

“Proyek-proyek pembangunan juga bisa diusulkan oleh Gapensi sehingga ada kesinambungan gagasan dari masyarakat,” katanya.

Sementara itu Ketua Umum BPD Gapensi Jabar Susilo Wibowo mengatakan, terdapat perbedaan dalam konsep pembangunan di daerah dengan adanya otonomi. Otonomi daerah tersebut memberi keleluasaan bagi masing-masing daerah di provinsi dan kabupaten/kota untuk membangun wilayahnya dengan cara dan konsep masing-masing.

“Jadi ada wilayah yang menjadi tanggung jawab provinsi, ada wilayah yang menjadi tanggung jawab bupati dan walikota,” katanya, ditemui seusai acara.

Susilo berharap, pembangunan di wilayah provinsi dan kabupaten ini tetap berlangsung sinergis sehingga pembangunannya tidak berjalan sendiri-sendiri.

Baca Lainnya