Rabu, 17 Oktober 2018 17:50

Pendaftaran CPNS KBB Ditutup, Banyak Pelamar Salah Alamat

Penulis : Fery Bangkit 
ilustrasi
ilustrasi [Istimewa]

Limawaktu.id, Bandung Barat - Jumlah pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil di Kabupaten Bandung Barat (KBB) mencapai 7.513. Data tersebut dihimpun sejak 26 September hingga 15 Oktober 2018.

Yang tertarik memasukan berkas lamaran untuk bersaing memperebutkan 328 formasi CPNS di KBB.

"Hingga hari ini, Rabu 17 Oktober 2018 pukul 09.00 WIB, tercatat ada 7.513 pelamar ke KBB. Sementara yang dinyatakan lulus verifikasi sementara ada 3.797 pelamar," terang Kasubid Pengadaan dan Mutasi Pegawai, BKPSDM, KBB, Faisal Firdaus di sela-sela verifikasi berkas, Rabu (17/10/2018).

Faisal menyebutkan, secara keseluruhan jumlah peminat terhadap formasi CPNS di KBB ada 7.988 orang namun yang melamar hanya 7.513. Yang memenuhi syarat atau terverifikasi sementara baru 3.797, tidak memenuhi syarat atau tidak lulus verifikasi 2.980, dan yang belum terverifikasi 730 orang. 

Dari jumlah tersebut, pelamar disabilitas dan yang Cumlaude masing-masing ada 2 orang. Proses verifikasi dijadwalkan sampai tanggal 20 Oktober 2018 dan setelah selesai berkas langsung dikirim ke BKN.

Proses selanjutnya adalah penjadwalan tes, siapa yang dinyatakan lulus berkas administrasi pendaftaran maka bisa mencetak kartu tes di akun yang telah mereka buat. Sementara untuk kepastian tanggal ujian dirinya belum mengetahui karena kewenangan yang menentukan penjadwalan adalah pusat.

Terkait banyaknya berkas lamaran yang tidak memenuhi syarat atau tidak lulus verifikasi, Faisal menyebutkan karena surat lamaran yang tidak ditulis tangan. Selain itu lamaran juga tidak ditandatangani dan tidak bermaterai.

Kemudian yang juga menjadi pertimbangan lainnya adalah kelengkapan berkas pendukung seperti scan ijazah asli, transkrip nilai, dan KTP/Surat Keterangan dari Dinas Kependudukan.

"Surat lamaran itu harus ditujukan ke Bupati Bandung Barat atau Pemkab Bandung Barat. Tapi fakta yang kami temukan saat verifikasi banyak lamaran yang ditujukan ke instansi lain bahkan termasuk ke BKN," sebutnya.

Untuk seleksi CPNS tahun ini KBB mendapatkan kuota formasi 328 orang. Formasi itu terbagi kepada 76 tenaga kategori 2 (K2) dan 252 tenaga umum. Untuk K2 terbagi untuk tenaga pendidikan 70 orang dan tenaga kesehatan 6 orang. Dari jumlah kategori umum terdapat kuota untuk lulusan cumlaude dan bagi pekerja disabilitas. Bagi lulusan cumlaude ada sebanyak tiga orang untuk posisi dokter, sedangkan disabilitas untuk guru dua dan satu asisten apoteker.

Baca Lainnya

Topik Populer

Berita Populer