Sabtu, 2 Juni 2018 17:26

Dengan Citarum Harum, Sampah pun Menjadi Bernilai dan Barokah

Dansektor 7 Citarum Harum Kolonel Kav Purwadi bersama komponen peduli Lingkungan lainnya menggagas kegiatan Bazar Barokah, merubah sampah menjadi bernilai.
Dansektor 7 Citarum Harum Kolonel Kav Purwadi bersama komponen peduli Lingkungan lainnya menggagas kegiatan Bazar Barokah, merubah sampah menjadi bernilai. [Limawaktu]

Limawaktu.id,- Masyarakat sekitar wilayah sektor 7 Citarum Harum Kabupaten Bandung yang berada di bantaran Daerah Aliran Sungai (DAS) Citarum berbondong-bondong mendatangi Bazar barokah dengan membawa sampah, mereka hendak menukarkan sampah yang dibawanya dengan paketan sembako, Sabtu (2/6/18).

Semangat mengelola sampah yang bernilai ekonomis yang bisa digunakan sebagai alat tukar, beranjak dari kepedulian bersama tentang pentingnya pengelolaan sampah dengan benar sehingga tidak merusak lingkungan tetapi dapat memberikan nilai lebih bagi masyarakat yang mengelolanya.

Karenanya Dansektor 7 Citarum Harum Kolonel Kav Purwadi bersama komponen peduli Lingkungan lainnya menggagas kegiatan Bazar Barokah untuk menindaklanjuti Program pemerintah tetang konservasi Citarum Harum, sesuai arahan Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Besar Harto Karyawan, S.H, M.Tr (Han) untuk menjadikan Citarum sebagai serambi depan dan pusat aktivitas masyarakat Bantaran sungai Citarum.

Pembukaan Bazar Barokah Bayaran dengan Sampah tersebut atas kerjasama Sektor 7 Satgas Citarum Harum, Bank Sampah Bersinar, BNI, PLN, Kompas, TVRI dan Desa Rancamanyar serta komponen masyarakat.

Acara yang dihadiri Dansektor 7 Satgas Citarum Harum, Pimpinan Bank Sampah Bersinar (BSB), Pimpinan Pusat BNI, PLN, Kompas dan Komunitas Media lainnya, serta hadir pula Kadis Lingkungan Hidup Kota Bandung.

Kegiatan ini banyak mendapatkan apresiasi baik oleh Pemerintah Daerah maupun masyarakat karena telah menciptakan perubahan mindset tentang pengelolaan sampah yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan.

Sekita pukul 09.00 pagi kegiatan Bazar Barokah membayar dengan Sampah di buka dengan kegiatan Bazar Sembako, Baju dan pakaian yang dilaksanakan pada pagi hari, serta Bazar makanan pada sore harinya.

Pada kesempatan yang sama Koordinator kegiatan Bazar Barokah Membayar dengan Sampah Kolonel Kav Purwadi menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan inisiasi positif dari semua pihak.

"Menangkap fenomena pengelolaan sampah secara modern, dengan mengaitkan pada kearifan lokal yang sudah melekat pada Citra Sungai Citarum yang sedang dibangun yaitu Citarum Harum ", tuturnya.

Baca Lainnya

Topik Populer

Berita Populer