Limawaktu.id, – Puluhan warga dihebohkan dengan ditemukannya sesosok bayi yang berjenis kelamin perempuan di Desa Banjaran Kecamatan Banjaran Kabupaten Bandung, Selasa (7/11).
Bayi malang tersebut awal diketahui oleh salah seorang warga sekitar yakni Toha. Ia mengatakan, awal mengetahui pada saat sedang membersihkan selokan, lalu mendengar ada tangisan bayi disemak-semak.
"Awalnya saya tidak mengira itu bayi tapi sewaktu saya dekati benar itu bayi yang masih hidup, dan saya langsung membawanya ke ketua RT setempat untuk mendapatkan pertolongan," kata Toha saat diwawancara dilokasi kejadian, Selasa (7/11).
Sementara itu, Kapolsek Banjaran Kompol Susi Rachmi ketika dikonformasi membenarkan kejadian tersebut , Kapolsek mengatakan bahwa bayi tersebut sekarang berada di puskesmas Nambo.
"Sewaktu ditemukan bayi tersebut masih hidup namun di bagian kepala terdapat luka memar dan ada goresan di bagian perut, menurut perkiraan bayi tersebut berumur kurang lebih 8 jam, saat ini sedang dalam penyelidikan pelaku pembuang bayi tersebut," pungkasnya.(lie)*