Limawaktu.id – Malware Joker kini berhasil menembus Google Play Store, setelah sebelumnya menyebar di platform AppGallery milik Huawei.
Melansir CNBC Indonesia, terdeteksi ada delapan aplikasi yang membawa malware tersebut, yang berpotensi dapat mencuri data pribadi pengguna.
Kedelapan aplikasi tersebut antara lain Auxiliary Message, Fast Magic SMS, Free CamScanner, Super Message, Element Scanner, Go Messages, Travel Wallpapers, dan Super SMS.
Kabarnya, aplikasi-aplikasi itu sudah dihapus dari Play Store. Pengguna yang sudah terlanjur mengunduhnya diminta untuk segera menghapus aplikasi bersangkutan.
Seperti diberitakan sebelumnya, selain pencurian data pribadi, Malware Joker juga mendaftarkan pengguna ke berbagai layanan premium tanpa ijin.
Joker akan mencegat dan merespon SMS kode konfirmasi. Ujung-ujungnya pengguna akan dikenai tagihan yang besar di akhir bulan.