Minggu, 25 April 2021 16:47

Bermasalah dengan Ketombe? Begini Cara Mengatasinya...

Reporter : Permana
Yunnie Calista, praktisi perawatan dan kesehatan rambut sedang melayani pelanggan di salon miliknya. (Istimewa)
Yunnie Calista, praktisi perawatan dan kesehatan rambut sedang melayani pelanggan di salon miliknya. (Istimewa) [istimewa]

Limawaktu.id - ketombe adalah salah satu masalah rambut yang sangat mengganggu. Agar tak muncul kembali, ketombe harus diatasi dengan cara yang benar. Kondisi ketombe sendiri terbagi dua, yaitu ketombe biasa dan ketombe yang parah. Tapi sebelum membahas cara mengatasi ketombe, ketahui dulu perbedaan ketombe biasa dan yang parah. 

Ketombe Akibat Kulit Kepala Kering: 
Tanda-tanda kulit kepala kering biasanya kulit kepala terasa ketat, muncul rasa gatal, dan bercak bersisik. Kulit kepala yang kering biasanya disebabkan karena terlalu sering mencuci rambut dengan air hangat, udara dingin dan kering, atau kandungan shampo yang menghilangkan minyak alami pada rambut.


Ketombe Akibat Kulit Kepala yang Berminyak: 
Banyaknya sebum yang ada di kulit kepala juga menjadi penyebab ketombe. Hal ini diakibatkan dari pemakaian shampo dan kebiasaan keramas yang kurang tepat. Hasil bilasan kurang bersih sehingga membuat minyak sebum tersisa di rambut. Produksi minyak terlalu banyak pada kulit kepala juga disebabkan karena terlalu sering mencuci rambut, kehamilan, pubertas, dan stres.


Ketombe yang Disebabkan oleh Jamur: 
Salah satu ketombe yang masuk dalam kategori parah adalah yang disebabkan infeksi jamur di kulit kepala. Jamur bisa muncul dan menyebar bila kulit kepala sedang berminyak. Cara mengetahui apakah ketombe terebut merupakan jamur atau hanya sekadar ketombe biasa adalah jika rambut terasa gatal dan ketombe berwarna putih kekuningan. tips mengatasi ketombe yang sudah parah seperti ini adalah sebaiknya berkonsultasi dengan dokter ahli supaya bisa diatasi dengan cara yang tepat.

Yunnie Calista, praktisi perawatan dan kesehatan rambut. (Istimewa)

 

Cara Mengatasi Kulit Kepala Berketombe

Langkah pertama yang dilakukan adalah dengan melakukan scrub kulit kepala menggunakan Matrix Biolage Scrub for Dandruff Control. Tujuannya adalah untuk membersihkan kulit kepala dari ketombe, sel kulit mati, serta bau tak sedap pada rambut. Berbeda dengan scrub wajah yang berbentuk butiran halus, produk yang digunakan khusus untuk ketombe ini berbentuk gel yang terasa dingin saat diaplikasikan ke kulit kepala. 

"Setelah itu kita perlu menunggu selama kurang lebih 10 menit agar scrub bekerja dengan baik," jelas Yunnie Calista, praktisi perawatan dan kesehatan rambut. 

Setelah menunggu selama 10 menit, rambut kemudian dibilas dan dibersihkan menggunakan Matrix Biolage Shampoo for Dandruff Usai dibilas dan dibersihkan, rambut mulai diberikan hair mask dari produk Matrix Biolage Mint  Sesuai nama produknya, sensasi dingin terasa begitu diaplikasikan ke rambut. "Rasa sejuk yang nyaman ini membuat kita rileks karena efek menyegarkan di kulit kepala," ujar pemilik Calista Hair & Treatment Salon, yang berlokasi di Bekasi ini 

Begitu hair mask sudah merata, tambah Yunni, rambut saya dibungkus dengan handuk hangat selama kurang lebih 15 menit. Sambil menunggu hair mask, kita mendapatkan servis lain berupa massage atau pijat untuk merelaksasi tubuh. 15 menit kemudian, rambut dibilas hingga benar-benar bersih. 

"Nah, buat Anda yang juga berhijab seperti saya, servis Cool Therapy+++ dari Biolage Matrix Indonesia ini boleh banget dicoba. Apalagi jika Anda punya permasalahan rambut berupa kulit kepala kering dan berketombe seperti saya ini. Jika tak sempat ke salon," ungkap pemilik akun FB & Snack Video: Calista Yunnie dan InstaGram yunniecalista ini. *

Baca Lainnya