Rabu, 17 April 2019 19:38

Prabowo-Sandi Menang di TPS Tiga Pimpinan Pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin

Penulis : Fery Bangkit 
TPS 106 Tempat Ajay M Priatna Mencoblos
TPS 106 Tempat Ajay M Priatna Mencoblos [ferybangkit]

Limawaktu.id - Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno menang di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 106 Kelurahan Cigugur, Kecamatan Cimahi Tengah Kota Cimahi.

Seperti diketahui, TPS 106 adalah tempat mencoblos Wali Kota Cimahi, Ajay Muhammad Priatna. Ia merupakan Ketua DPC PDIP Kota Cimahi yang mendukung pasangan Capres-Cawapres nomor 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

Dari 163 pemilih di TPS 106, Prabowo-Sandi meraih suara sebanyak 94 pemilih, sedangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin hanya meraih 68 suara.

Hasil TPS 118 Tempat Ngatiyana Mencoblos 

Hal serupa juga terjadi di tempat pencoblosan Wakil Wali Kota Cimahi, Ngatiyana yakni di TPS 118 Kelurahan Cipageran, Kecamatan Cimahi Utara. Jokowi-Ma'ruf Amin kalah telak di TPS kader PDIP itu.

Pasangan 01 itu hanya meraih 72 suara, sedangkan pasangan nomor urut 02 Prabowo-Sandi mendulang 165 suara.

Hasil di TPS Aa Umbara mencoblos

Tak hanya di Kota Cimahi, Jokowi-Maruf Amin juga kalah telak di TPS Bupati Bandung Barat, Aa Umbara Sutisna. Ia adalah Ketua NasDem Kabupaten Bandung Barat yang mendukung pasangan 01. Jokowi-Ma'ruf Amin hanya meraih 90 suara, sedangkan Prabowo-Sandi meraup 148 suara. 

Jika diakumulasikan dari TPS ketiga pemimpin pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin di Kota Cimahi dan KBB itu, total suara yang dikumpulkan pasangan nomor 01 itu hanya 230 suara. Sedangkan Prabowo-Sandi menang telak dengan 407 suara.

Baca Lainnya