Rabu, 30 Juni 2021 22:14

Uji Coba Perdana, Ebod Jaya FC Kalah Tipis 1-2 Lawan Persikasi Bekasi

Penulis : Permana
Ebod Jaya FC kalah tipis 1-2 lawan Persikasi Bekasi dalam laga uji coba perdana Jelang Liga 3.
Ebod Jaya FC kalah tipis 1-2 lawan Persikasi Bekasi dalam laga uji coba perdana Jelang Liga 3. [istimewa]

Limawaktu.id - Tim Ebod Jaya FC Cimahi saat ini baru saja menyelesaikan persiapan tahap awal untuk menghadapi Liga 3 Seri 2 Jabar, yakni perekrutan pemain melalui seleksi terbuka. Kemudian dilanjutkan program training center (TC) dan uji coba.

Uji coba perdana dilakukan untuk mengukur kemampuan para pemain hasil seleksi, sejauh mana kualitas dan kemampuannya saat bertanding. Meski Liga 3 belum jelas kapan digelar, namun persiapan tim tetap berlanjut. Skuad Ebod Jaya FC tetap fokus dan serius dalam menjalankan program TC. 

Pada uji coba perdana melawan Persikasi Bekasi, Rabu (30/6/2021) sore, Ebod Jaya FC memainkan hampir seluruh pemainnya. Babak pertama tim inti diturunkan, sedangkan babak kedua tim lapis kedua yang dimainkan. Hasilnya, tidak terlalu mengecewakan. Meski akhirnya kalah 1-2 dari tim lawan, namun para pemain sudah memperlihatkan kemampuannya. 

"Ini uji coba pertama. Semua pemain sengaja diturunkan bergantian," ujar Kang Ebod. 

Pada uji coba yang berlangsung di lapang Pusdikjas Kodiklat TNI AD Cimahi ini, tim Ebod Jaya FC tidak menargetkan kemenangan, karena ini merupakan uji coba perdana. Babak pertama bermain imbang tanpa gol. Sedangkan babak kedua tim Ebod Jaya FC unggul lebih dulu 1-0, sampai akhirnya dibalas dan Persikasi berbalik unggul 2-1.

Tim Persikasi yang diperkuat mantan pemain Persib Bandung, Yaris Riyadi dan Eka Ramdani, merupakan peserta Liga 3 Seri 1 Jabar, yang tahun ini menargetkan juara dan lolos ke Liga 3 Nasional. (hra)*

Baca Lainnya