Minggu, 15 Desember 2019 9:54

Pusaka GB-Ebod Jaya FC & EFO Libas Lawan-lawannya di Grup A Ebod Jaya Cup Cimahi

Penulis : Permana

Limawaktu.id - Pusaka GB-Ebod Jaya FC Cimahi berhasil mengantongi poin maksimal di laga pembuka di grup A Ebod Jaya Cup, usai mengalahkan Astra Ferona dengan skor telak 3-0 atas lawannya, Astra Ferona. Ketiga gol dicetak di babak kedua, setelah babak pertama hanya bermain imbang 0-0 hingga turun minum.

Tim Pusaka GB-Ebod Jaya FC. 

Sepanjang babak pertama, tim asuhan coach Tedi Sumpena ini berhasil menguasai permainan. Bahkan, serangan terus menerus dilakukan, meski akhirnya tidak menghasilkan gol hingga babak pertama berakhir. 

Suasana pertandingan Pusaka GB-Ebod Jaya FC vs Astra Ferona (3-0).

Memasuki babak kedua, diawali gol melalui tendangan pinalti yang berhasil dieksekusi sang kapten, Jody (71"). Disusul kemudian dua gol yang dihasilkan melalui skema serangan apik, yang dicetak Mulya (81") dan Dwiki (90"). Skor tidak berubah hingga wasit Hilman meniup pluit panjang. 

EFO vs Kibar Pada partai kedua, EFO juga berhasil menang telak atas Kibar dengan skor meyakinkan, 5-1. Tiga gol tercipta dibabak pertama, yang dilsakkan Hendi (14"), Fajar
 (20") dan M. Dirgam (28), Skor bertahan 3-0 bertahan hingga turun minum. 

Di babak kedua, Melkior memperbesar keunggulan EFO setelah mencetak gol keempat di menit ke-56.  Kibar sempat mempsrkecil skor melalui gol yang dicetak Bayan (80'). Namun,. EFO kembali menambah keunggulan melalui Septian Dwi (90"). Skor 5-1 tidak berubah hingga wasit Saepuloh Hidayat meniup pluit panjang

Ddngan hasil ini EFO memimpin klasemen sementara dengan poin 3. Sedangkan Pusaka GB-Ebod Jaya FC, berada diposisi kedua dengan poin sama, yang kalah produktifitas gol dari EFO. 

Pertandingan hari kedua, Minggu (15/12/2019),:partai pertama akan mempertemukan Putra Panji dengan Panama di grup A, yang dimulai jam 10.15 WIB. Kemudian partai kedua, antara Taruna Jaya vs CBS di grup C, jam 13.15 WIB Dilanjutkan partai ketiga, antara Japora vs Porkaba di grup B, jam 15.15 WIB. (hra)*

 

Baca Lainnya