Minggu, 20 Maret 2022 14:45

Rebut Suara Pemilu 2024, PPP Kota Cimahi Optimalkan Kaum Muda

Penulis : Bubun Munawar

Limawaktu.id,- Untuk menjawab tantangan di Pemilu 2024 yang didominasi pemilih milenial, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Cimahi membuat strategi dengan  mendudukan para pemuda di jajaran pengurus partai mulai tingkat DPC, Pimpinan Anak Cabang (PAC) hingga ke Ranting.

“Untuk menjawab tantangan jika PPP partai yang pernah dipandang sebelah mata, kami melakukan perubahan tidak konservatif lagi dan mendudukan anak muda di kepengurusan partai,” terang Ketua DPC PPP Kota Cimahi H. Agus Solihin, disela kegiatan Musyawarah Anak Cabang PPP se Kota Cimahi, di Sekretariat DPC PPP Kota Cimahi, Jalan Cisangkan Hilir, Kelurahan Padasuka, Kecamatan Cimahi Tengah Kota Cimahi, Minggu (20/3/2022).

Menurutnya, kepengurusan PPP saat ini tidak melupakan para orang tua, namun ingin  mendorong para pemuda untuk berperan aktif dan menjadi bagian dari PPP.

“Kepengurusan kaum muda ini ditularkan sejak dari kepengurusan DPP hingga ke bawahnya, itu sudah dibuktikan di kepengurusan DPC Kota Cimahi, ” katanya.

Dikatakan Agus,keterlibatan anak muda di kepengurusan partai ini dialkukan untuk mempersiapkan diri dalam pertarungan politik menghadapi Pemilu 2024. Pihaknya sudah menetapkan target target tertentu untuk menghadapi Pemilu Legislatif  dan Pilkada 2024.

“Untuk menghadapi Pemilu 2024 nanti, kami sudah membentuk Badan Pemenangan Pemilu hingga Badan Saksi,” sebutnya.

Berkaca dari sejarah capaian PPP sebelumnya dan melihat tantangan masa depan yang mana banyak pemilih pemula, maka PPP mensiasatinya dengan mengisi pengurusnya dengan anak muda.

Baca Lainnya