Jumat, 18 Juni 2021 13:21

Pasca Lebaran Ratusan Warga ‘Hijrah’ ke Cimahi

Penulis : Bubun Munawar

Limawaktu.id,- Kota Cimahi masih menjadi daerah tujuan untuk perpindahan penduduk karena berbagai alasan. Buktinya, pasca lebaran tahun ini ratusan warga dari luar Provinsi Jawa Barat atau dalam provinsi, memutuskan untuk pindah dan menetap di Kota Cimahi.

Data yang dihimpun dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Cimahi menunjukan, setelah lebaran tahun ini sedikitnya ada 444 orang warga dari luar Provinsi Jawa Barat atau dari luar kota di Jawa Barat yang ‘Hijrah’ ke Cimahi dengan berbagai alasan .

“Hingga lebaran tahun ini sampai 17 Juni 2021, jumlah warga yang pindah ke Kota Cimahi ada 911 orang,” terang Kepala Bidang Pendaftaran Penduduk Disdukcapil Kota Cimahi Dewi Sulastri, Jum’at (18/6/2021).

Kecamatan Cimahi Selatan menjadi pilihan terbanyak bagi para pendatang  untuk menetap di Kota Cimahi, dengan 391 warga pendatang. Sisanya menetap di Kecamatan Cimahi Tengah maupun Cimahi Utara.

Kepindahan warga pendatanag tersebut karena alasan Pendidikan, pekerjaan, Kesehatan, perumahan, keluarga atau alasan lain.

“Namun kita tidak mendapat setiap warga apa tujuannya pindah ke Cimahi,” katanya.

Dikatakan Dewi, setiap pendatang yang sudah memenuhi persyaratan dan menempuh prosedur pindahnya dari daerah asal, Disdukcaspil Kota Cimahi akan menerbitkan e-KTP sesuai Nomor Induk Kependudukan (NIK) daerah asal termasuk Kartu Keluarga dan Surat Nikah bagi warga yang baru melangsungkan pernikahan yang disebut dengan Wan Day Three in One Service.

Menurutnya, husus bagi pasangan yang baru saja melangsungkan pernikahan, Disdukcapil dan KUA langsung memberikan 3 dokumen yakni berupa surat nikah, KTP suami istri dengan status baru, dan Kartu Keluarga (KK).

“Inovasi One Day Service 3 in 1 ini sekaligus melengkapi berbagai upaya dan terobosan lainnya yang sudah dijalankan oleh Disdukcapil Kota Cimahi dalam rangka menciptakan pelayanan yang berkualitas dan efisien, kami harapkan warga yang  melakukan perubahan kependudukannya harap melaporkan diri di daerah tujuan, ” paparnya.

 

  

Baca Lainnya