Selasa, 7 Mei 2024 19:27

Membangun Karakter Siswa Pemkot Cimahi Gelar FLS2N

Penulis : Bubun Munawar

Limawaktu.id, Cimahi - Digelarnya Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N ) tingkat SD di Kota Cimahi Tahun 2024, menjadi ajang talenta  dan  merupakan upaya serius pemerintah  daerah dalam penguatan pendidikan karakter.

Hal itu disampaikkan Pj Wali Kota Cimahi Dicky Saromi saat membuka FLS2N yang berlangsung di SDN Karangmekar Mandiri 1 Kecamatan Cimahi Tengah Kota Cimahi, Selasa (7/5/2024),

Dia  menjelaskan, kegiatan ini melibatkan seluruh SD di Kota Cimahi dengan Lomba-lomba mencakup nyanyi solo, cerita bergambar, pantomim, dan tari kreatif.

“Ini jadi ajang  membangun karakter, seni sangat penting yaitu untuk mengasah rasa keindahan yang ada dalam diri kita. Sejatinya seni telah tertanam pada diri manusia. Maka itu potensi yang ada harus senantiasa diasah sehingga akan memberikan hal yang positif bagi pribadi yang mencintai seni,” jelas nya.

Menurutnya, seni merupakan aktualisasi diri yang tidak muncul dengan sendirinya. Seni harus digali dan dijadikan sebagai gaya hidup dan menjadi pegangan untuk terus berkembang. Kita tidak ingin seni hanya sebatas bergerak di waktu-waktu tertentu saja meskipun tidak dalam konteks kejuaraan, olimpiade, ataupun festival.

“Mari kita maknai seni sebagai media komunikasi untuk menyampaikan pesan, gagasan dan kreativitas. Melalui bahasa seni, baik itu seni tari, seni kriya, maupun pertunjukan puisi dan lagu sejatinya ada pesan inspiratif yang dapat disampaikan,” katanya.

Peserta didik akan mampu mengasah kepekaan hati dan nuraninya yang kelak pada akhirnya dapat memperhalus budi pekerti dan tingkah lakunya. Karena peserta didik juga harus memiliki bekal pendidikan kognitif, afektif dan motorik yang selaras dan seimbang.

Dia melanjutkan, di tengah derasnya arus informasi, media dan budaya dari barat, para generasi penerus harus mau untuk mempelajari dan melestarikan seni dan budaya lokal, serta belajar terhadap nilai-nilai dari budaya bangsa sendiri.

Peserta didik yang terpilih mewakili Kota Cimahi ke tingkat provinsi agar berlatih lebih giat, dan bagi peserta didik yang belum berhasil jangan berkecil hati. Dari lomba ini anak-anakku belajar sikap mandiri, sportifitas dan kompetitif.

“Kepada segenap panitia dan tim juri, saya himbau untuk tetap menjaga sportifitas dan obyektifitas demi suksesnya kegiatan, “ bebernya.

Sementara, Kepala Dinas Pendidikan Kota Cimahi Nana Suyatna mengatakan, tujuan FLS2N   jadi  sarana penerapan P5 (proyek penguatan profil pelajar pancasila) serta  memberikan pengalaman berkompetisi untuk mencapai sumber daya manusia yang unggul di bidang seni.

Selain itu, kata dia kegiatan ini juga  akan menumbuhkembangkan etos berkesenian untuk mencapai prestasi yang tinggi di kancah internasional, meningkatkan kreativitas peserta didik dalam bidang seni yang berakar pada budaya bangsa, membangun persahabatan dan karakter peserta didik yang toleran terhadap keberagaman, mempererat persatuan dan kesatuan peserta didik seluruh indonesia.

Dia menyebutkan, kegiatan FLS2N akan memperlombakan 5 cabang lomba yaitu  menyanyi solo, seni tari, pantomime, gambar bercerita dan kriya

“ Pada kegiatan kali ini menghadirkan 18 orang juri berkompeten di bidang seni dari berbagai unsur/instansi/lembaga dengan  jumlah peserta 354 siswa,” sebutnya.

Baca Lainnya