Limawaktu.id, Proses perjuangan menjadikan Cimahi sebagai sebuah kota otonom penuh dengan perjuangan. Dari mulai yangmendukung hingga yang menentang.
“ Awal jadi kota otonom tahun 2001 penuh perjuangan, bahkan banyak yg menentang, eh sekarang banyak yang dulu menentang sok jadi pahlawan, kebetulan saya saksi sejarah dan merasakannya,” terang salah seorang pelaku sejarah perjuangan otonomi Kota Cimahi, Armet, Selasa (10/10/2023).
Dia menyebutkan beberapa peristiwa di Kota Cimahi yang pernah terjadi dan menjadikan pemberitaan yang cukup ramai yaitu beberapa tahun Setelah Cimahi jadi kota terjadi longsor di TPA Leuwigajah Cimahi dan menelan banyak korban.
“Ada juga pemberitaan soal pembebasan tanah Pemkot Cimahi yang dicurigai ada mark up harga. Dan keanehan Pemkot Cimahi yang memaksakan untuk membangun di tanah swasta yang dalam sengketa yang berujung Walikota Cimahi masuk bui,” sebutnya.
Tak hanya itu, di DPRD Kota Cimahi ada kelebihan biaya perjalanan dinas Dewan , yang mengakibatkan ketua dewan Ade Irawan harus melepas jabatan Bupati Sumedang dan harus tidur di bui.
Armet juga menjelaskan pernah terjadi runtuhnya Atap SD Cipageran Cimahi, dan penghamburan pembuatan kolam benih ikan di Kelurahan Cimahi.
“Waktu it itu saya di Komisi C DPRD Kota Cimahi sudah mengingatkan kepada kontraktor dan SKPD,” jelas mantan anggota DPRD yang juga Bacaleg Partai Gelora ini.
Dia melanjutkan beberapa waktu lalu ada kejadian tertangkapnya mantan Wali Kota Cimahi Itoc Tochija, serta Wali Kota Cimahi Atty Suharti oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) karena tersandung kasus Pasar Atas Cimahi, dususul Tertangkapnya Wali Kota Cimahi Ajay M Priatna oleh KPK atas kasus Izin Rumah Sakit di Leuwigajah.
“Kemudian juga banjir yang tidak pernah ada solusi di kelurahan Melong, dan yang terbaru, di berhentikannya Pj Wali Kota dengan alasan beras naik, yang ini alasan terlalu di buat- buat. Semoga Cimahi ke depan bisa lebih baik dikelola oleh Eksekutif maupun Legislatif, Cimahi kecil tapi selalu jadi perhatian, mudah mudah mudahan kedepan hal hal positif yang selalu jadi pemberitaan tentang Cimahi, “ pungkasnya.