Selasa, 3 September 2019 12:57

Nenek Lansia Tewas di Area Pemakaman, Ternyata Pelakunya Adalah. . . . .

Penulis : Fery Bangkit 
Gelar Perkara Kasus Pembunuhan di Mapolres Bandung
Gelar Perkara Kasus Pembunuhan di Mapolres Bandung [Fery Bangkit]

Limawaktu.id - Seorang nenek Lanjut Usia (Lansia) berinisal P (79) ditemukan tewas di area pemakaman perkebunan Dewata, Pasirjambu, Kabupaten Bandung pada akhir bulan lalu. Korban tewas dengan kondisi luka dibagian leher dan terdapat bekas cekikan.

Setelah adanya temuan itu, Polsek Pasirjambu, Resor Bandung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan membawa korban ke Rumah Sakit Sartika Asih untuk diotopsi. Hasilnya, ada dugaan korban tewas dibunuh.

Setelah dilakukan penyelidikan dan penyidikan serta pemeriksaan sejumlah saksi, akhirnya pelaku mengarah pada seorang yang berinisial A (41) yang merupakan rekan kerja korban di koperasi Kampung Dewata RA 15 Desa Tenjolaya, Kabupaten Bandung. "Kita melakukan pemeriksaan terhadap 8 saksi. Dari situ ada saksi pertama yang melihat korban dan mengerucut kepada tersangka berinisial A," ujar Kapolres Bandung AKBP Indra Hermawan, Selasa (3/9/2019).

Pelaku A yang kini sudah dijadikan tersangka itu ditangkap di Kecamatan Pangalengan. Alasan pembunuhan yang terjadi tanggal 25 Agustus lalu itu karena tersangka kesal dengan sikap korban yang selalu mengambil barang di koperasi mengatasnamakan dirinya. "Korban P sering mengambil barang di koperasi dengan mengatasnamakan A dan A sakit hati," ungkapnya.

Pasca membunuh, tersangka mengambil barang milik korban yaitu gelang, kalung dan cincin. Akibat perbuatannya, pelaku dijerat pasal 365 KUHP dengan ancaman hukuman 15 tahun penjara. "Mereka karyawan tinggal dan beraktivitas dilingkungan yang sama," tandasnya. 

Baca Lainnya